Perkuliahan Perdana Mata Kuliah Metode ELemen Hingga Kelas C1 Malam Semester VII

Keterangan Foto: E-Learning UMA adalah platform utama kuliah daring di Universitas Medan Area Semester Ganjil Tahun Akademik 2020/2021

Medan, Senin / 28-09-2020. Universitas Medan Area (UMA) memulai kuliah perdana semester ganjil tahun akademik 2020/2021 secara daring dengan menggunakan media platform utamanya ialah e-learning UMA sendiri. Dalam media tersebut seorang Dosen dapat meng-upload bahan-bahan perkuliahan per pertemuan, antara lain: bahan ajar dengan format .pdf, .docx, .pptx, dll., video pengajaran, absensi kehadiran, dll.

Mata kuliah Metode Elemen Hingga (MEH) kelas C1 Sore/malam memulai perkuliahan perdananya pada hari yang sama dengan jadwal kuliah pada pukul 19:00 – 20:30 WIB. Materi pada pertemuan ini ialah Pengenalan dan Pengertian Metode Elemen Hingga. Perkuliahan diawali dengan pemberian informasi persiapan untuk memulai kuliah yang diberikan lewat media WhatsApp (WA).

Keterangan Foto: Pemberitahuan persiapan untuk memulai perkuliahan MEH dengan menggunakan media WhatsApp (WA)

Setelah itu, mahasiswa akan membuka media e-learning UMA untuk mengisi absensi kehadiran dan men-dowload bahan-bahan perkuliahan pertemuan pertama.

Keterangan Foto: Laporan absensi kehadiran mahasiswa pada mata kuliah MEH di media e-learning UMA.

Keterangan Foto: Bahan-bahan ajar perkuliahan pertemuan ke-1 di media e-learning UMA.

Selanjutnya mahasiswa diberitahukan untuk mempersiapkan media Zoom Meeting untuk perkuliahan tatap muka secara daring. Link Zoom Meeting diberitahukan lewat media WA.

Keterangan Foto: Perkuliahan tatap muka mata kuliah MEH kelas C1 Malam dengan menggunakan media Zoom Meeting.

Kegiatan PKKMB Fakultas Teknik Universitas Medan Area Tahun Akademik 2020/2021

Keterangan Foto: Suasana PKKMB Fakultas Teknik Universitas Medan Area Tahun Akademik 2020/2021 yang dilaksanakan secara daring

Sabtu tanggal 26 September 2020 pukul 08:00 WIB. Fakultas Teknik Universitas Medan Area (FT UMA) membuka kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) angkatan tahun 2020. Hadir dalam kegiatan tersebut Fungsionaris Fakultas, Program Studi, dan Dosen-dosen di lingkungan FT UMA. Mahasiswa baru dan juga lama akan segera memulai perkuliahan perdana pada hari Senin tanggal 28 September 2020 untuk Semester Pertama Tahun Akademik 2020/2021. Perkuliahan akan dilaksanakan secara daring dengan menggunakan media pembelajaran daring seperti: e-learning UMA, Zoom meeting, google classroom, cloudx, edmodo, dll.

Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) UMA Tahun Akademik 2020/2021

Keterangan Foto: Kata sambutan dari Rektor Universitas Medan Area, Bapak Prof. Dr. Dadan Ramdan, M.Eng., M.Sc. pada pembukaan kegiatan PKKMB UMA TA. 2020/2021

Jumat / 25 September 2020 (09:00 WIB); Rektor Universitas Medan Area, Prof. Dr. Dadan Ramdan, M.Eng., M.Sc., secara resmi membuka kegiatan PKKMB Mahasiswa Baru UMA Tahun Akademik 2020/2021 yang menandakan dimulainya kegiatan Perkuliahan Universitas Medan Area untuk tahun akademik tersebut. Hadir dalam kegaitan tersebut ialah Ketua Yayasan H. Agus Salim, Bapak Drs. M. Erwin Siregar, MBA, para wakil Rektor, para Fungsionaris Fakultas dan Program Studi, serta Dosen-dosen di lingkungan Universitas Medan Area. Kegiatan tahun ini termasuk unik, sebab dilaksanakan secara daring dan disiarkan secara LIVE lewat chanel You Tube, mengikuti protokol Kesehatan yang telah ditetapkan Pemerintah akibat pandemi Covid-19.

Link YouTube kegiatan PKKMB: https://www.youtube.com/watch?v=HCO0r6frNx0&feature=youtu.be

Keterangan foto: Suasana kegiatan PKKMB secara daring yang dibuka oleh Rektor UMA, Bapak Prof. Dr. Dadan Ramdan, M.Eng., M.Sc.

Webinar Sosialisasi Mata Kuliah BKS-TM Kelompok Mata Kuliah Control

Badan Kerjasama Teknik Mesin (BKS-TM) Indonesia mengadakan Webinar dengan topik Sosialisasi Bahan Ajar Kelompok Mata Kuliah (MK) Control System yang diadakan secara daring pada hari Kamis tanggal 24 September 2020 pukul 16:00 – 17:30 WIB. Kegiatan ini dibuka oleh Sekjen BKS-TM, Prof. Dr. Ario Sunar Baskoro, ST., M.Eng. yang sekaligus juga menjadi salah satu Narasumber. Dalam kegiatan ini dibahas mengenai perkembangan dan pemutakhiran kurikulum kelompok MK Control System, antara lain: MK Sistim Kendali/Kontrol, Teknik Tenaga Listrik, dan Mekatronika.

Keterangan Foto: Penjelasan dari Sekjen BKS-TM Indonesia mengenai salah pertanyaan peserta webinar

Webinar Pengenalan / Perkembangan Pengabdian Kepada Masyarakat & Luaran Oleh LP2M UMA

Keterangan Foto: Data jumlah Dosen UMA yang mengikuti kegiatan PKM

Universitas Medan Area melalui LP2M UMA mengadakan kegiatan Webinar Pengenalan / Perkembangan Pengabdian Kepada Masyarakat & Luaran secara daring melalui media Cloudx meeting pada hari Kamis 24 September 2020 mulai pukul 09:00 WIB hingga pukul 12:30 WIB. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Rektor UMA, Prof. Dr. Dadan Ramdan, M.Eng., M.Sc. Dalam kata sambutannya, Pak Rektor UMA berharap setelah kegiatan ini dapat meningkatkan keikusertaan Dosen-dosen di lingkungan UMA dalam PKM baik dari dana DRPM ataupun DIYA UMA (Internal UMA).

Rapat Kerja Fakultas (RKF) Teknik Universitas Medan Area (Rabu, 23 September 2020)

Keterangan Foto: Kata-kata sambutan Dekan Fakultas Teknik UMA, Dr. Grace Yuswita Harahap, ST. MT. pada kegiatan RKF FT UMA (Rabu, 23/09/2020)

Fakultas Teknik Universitas Medan Area mengadakan RKF secara daring (online) untuk menyambut masa perkuliahan Semester Ganjil TA. 2020/2021 yang rencananya akan dimulai pada hari Senin tanggal 28 September 2020. Kegiatan ini dihadiri oleh Fungsionaris dan Dosen-dosen di lingkungan FT UMA. Berdasarkan hasil rapat tersebut, perkuliahan pada semester Ganjil ini akan dilaksanakan secara daring dengan menggunakan media-media virtual seperti: e-learning UMA, google classroom, Zoom meeting, dll. Setiap dosen akan memberikan laporan hasil PBM-nya dengan cara men-screenshot dan mengirimkan ke bagian pengawas akademik (Waskad) juga via daring (WhatssApp). Hadir juga dalam kegiatan ini Bapak Rektor Universitas Medan Area, Bapak Prof. Dr. Dadan Ramdan, M.Eng., M.Sc. yang juga merupakan salah satu staff pengajar di Program Studi Teknik Mesin.